Tanggal 16 April 2024 Balai Air Tanah mengikuti acara Halal bihalal bersama bapak Menteri PUPR dan para pimpinan tinggi Madya bertempat di Gedung Auditorium Kementerian PUPR. Acara ini pun dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom meeting dan dihadiri lebih dari 300 balai di seluruh Indonesia.
Rangkaian acara dimulai dari menyanyikan Mars PUPR dan dilanjutkan dengan salam sapa antara bapak Menteri , pejabat Madya dengan balai di seluruh Indonesia. Di lingkungan Balai Air Tanah juga dilaksanakan acara Halal bihalal dengan saling bersalam-salaman antar sesama staf maupun pejabat di Balai Air Tanah.